Jambi, mitrabhayangkara.com – Seorang pemulung di Kota Jambi menemukan amunisi tajam dan magazin aktif dari dalam tempat sampah. Penemuan itu sempat membuat warga heboh.
Said pemulung yang menemukan barang tersebut mengatakan penemuan itu berawal saat ini dirinya menemukan tas hitam di tengah tumpukan sampah di TPS tersebut, pada Selasa (14/3) kemarin.
“Ya, barang tersebut berupa munisi tajam jenis 5TJ sebanyak 7 kotak atau berjumlah 140 butir, 1 buah magazin dan 1 buah tas yang berlogo lambang satuan Brimob,” kata Said, Rabu (15/3/2023).
Setelah menemukan barang tersebut ia langsung mengambilnya untuk diamankan agar tidak disalahgunakan. Ia kemudian menyerahkan barang tersebut ke Babinsa 415-09/Telanaipura, Pelda R Simanihuruk.
“Iya saya berupaya mencari dan memberikan hasil temuan tersebut kepada Babinsa setempat,” sebutnya.
Pelda Simanihuruk mengapresiasi saat menanggapi penyerahan barang temuan tersebut. Hal ini dikarenakan warga masih percaya sepenuhnya kepada aparat kewilayahan, yakni Babinsa.
“Saya apresiasi Pak Said yang percaya kepada Babinsa untuk mengamankan dan menaruh harapan penyelesaian atas temuan amunisi, magazin dan tas ini. Tidak bisa dibayangkan jika temuan tersebut disalahgunakan ataupun diperjualbelikan untuk tindak kejahatan,” tutur Simanihuruk.
Setelah ia amati bahwa kotak amunisi temuan sangat berbeda dengan kotak munisi milik TNI AD. Menindaklanjuti penyerahan amunisi itu, lantas Simanihuruk melakukan prosedur pelaporan kepada Danramil 415-09/Telanaipura Mayor Arm Irfan Kito untuk meminta petunjuk lebih lanjut.
“Atas petunjuk dan arahan Danramil, untuk selanjutnya barang temuan diserahkan ke Polsek Kota Baru guna pengusutan lebih lanjut,” sebutnya.
Sumber : detik.com
Editor : spy